homeproductserviceorg.info

Semua Informasi Menarik

Jenis Kucing Anggora Dan Saran Perawatannya

Kucing Anggora menjadi jenis kucing yang banyak diadopsi oleh masyarakat untuk melengkapi home & living di rumah mereka. Bahkan kucing menjadi peliharaan favorit para bangsawan Eropa pada zaman dahulu. Kucing ini memiliki bulu yang lebat dengan badan yang panjang. Alasan mengapa kucing ini banyak menjadi buruan masyarakat adalah sifat kucing ini sendiri yang sangat atraktif sehingga disukai masyarakat dan  menjadi hewan peliharaan masyarakat.

Sebagai hewan yang dapat diadopsi sendiri, kucing Anggora memiliki beberapa jenis yang dapat diadopsi sebagai hewan peliharaan mereka. Berikut ini merupakan beberapa jenis Kucing Anggora yang dapat dijadikan sebagai hewan peliharaan :

  1. Kucing Anggora ras asli

Kucing Anggora ras murni biasanya memiliki warna putih bersih. Jenis kucing ini sendiri memiliki fitur wajah berbentuk segitiga dengan hidungnya yang mancung. Tulang kucing ini sendiri cukup besar. Maka tak heran kucing ini disebut sebagai kucing yang panjang dan besar. Telinga kucing ini juga lebar dan besar yang menjadi ciri khasnya.

  1. Kucing Anggora campuran kucing Persia

Kucing Anggora campuran kucing Persia akan memiliki penampilan yang menggemaskan. Kucing ini sendiri miliki bulu mata yang lentik dengan fitur wajahnya yang bulat. Wajahnya sekilas memang mirip dengan Persia namun bulu matanya lentik. Selain itu, kucing ini memiliki bulu yang sedikit lebih panjang dari Persia sehingga sangat fluffy dan menggemaskan.

  1. Kucing Anggora campuran kucing kampung

Kucing Anggora jenis ini cenderung memiliki gen dominan kucing kampung namun lebih menarik. Pada beberapa jenisnya memiliki ekor yang panjang dan sangat lebat mirip dengan Kucing Anggora. Sehingga kucing ini sendiri sangat disukai masyarakat untuk dipelihara dan dijadikan sebagai kucing rumahan.

Beberapa jenis Kucing Anggora diatas dapat anda pilih sesuai dengan kesukaan anda. Dimana Kucing Anggora sendiri sangat menggemaskan dan tipe kucing rumahan yang menyenangkan. Perawatan kucing ini juga terbilang mudah. Dimana anda bisa memberikan makanan yang sesuai dengan kebutuhan kucing rumahan tersebut dalam mendukung kesehatan Kucing Anggora tersebut.

Ada baiknya jika anda memelihara Kucing Anggora anda mengadopsi kucing ini yang telah melalui proses vaksinasi. Hal ini dilakukan dalam menjamin kesehatan kucing selama diadopsi dan dipelihara dengan baik. Dengan melakukan vaksinasi maka Kucing Anggora akan terjamin kesehatannya sehingga tidak membahayakan anda. Biasanya dalam pet shop sendiri sudah disediakan varian Kucing Anggora yang telah melakukan kegiatan vaksinasi untuk memudahkan pengadopsi kucing tersebut.

Kucing Anggora cenderung mudah mengalami permasalahan jantung dan pencernaan maka dari itu, anda harus menyediakan makanan Kucing Anggora yang sesuai dengan profil kucing tersebut. Dimana anda bisa memberikan makanan khusus kucing rumahan yang mendukung kesehatan organ kucing tersebut. Dalam menjaga bulu kucing juga anda bisa mengajak kucing anda mengunjungi salon grooming beberapa kali dalam setahun. Hal ini dilakukan untuk merawat bulu kucing yang indah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *